Quantcast
Channel: Service AC Dumai | Perbaikan dan Pemasangan AC & HVAC
Viewing all articles
Browse latest Browse all 40

Tips Hemat Biaya Listrik AC Anda

$
0
0

Cara-Memilih-AC-Yang-Hemat-ListrikJika anda mempunyai AC central atau AC split, anda dapat memotong tagihan listrik anda secara signifikan, terutama pada saat cuaca panas/ kemarau, dengan mengikuti tips penghematan energi mesin pendingin ini.

    1. Ketika membeli sebuah AC split, berlebih tidak selalu lebih baik. Sesuaikan kapasitas unit AC dengan ukuran ruangan, faktor-faktor lainnya yang dapat mempengaruhi temperatur ruangan, seperti berapa banyak/lebar jendela yang ada dan apakah itu menghadap selatan, utara, dll. Sebuah unit AC yang terlalu besar untuk suatu ruangan akan bekerja lebih keras dan mengakibatkan pemborosan.
    2. Apabila anda akan membeli sebuah sistem AC sentral, pastikan nomor SIER (seasonal energy efficiency ratio) adalah 13 atau lebih tinggi (14 untuk cuaca yang lebih panas). Sebuah sistem AC yang kurang efisien akan membebani biaya lebih untuk menjalankannya. Carilah EER (energy efficiency ratio) dengan nilai 11 atau lebih tinggi untuk AC kamar. Sebuah unit AC yang mempunyai efisiensi tinggi harganya lebih mahal, tetapi jika anda tinggal di iklim yang panas, maka akan untuk jangka panjang ac tersebut akan membayar listriknya sendiri dari pengurangan tagihan listrik yang terjadi selama ini.
    3. Lakukan perawatan rutin pada unit AC Anda. Ganti atau bersihkan filter, cuci unit outdoor dan indoor secara rutin, maksimum setiap tiga bulan sekali.
    4. Sistem pendigin (AC) adalah salah satu pemakai listrik/energi terbesar di rumah anda. Jika anda mempunyai sebuah unit AC yang sudah tua dengan SEER rating dibawah 8, sebaiknya anda pertimbangkan untuk menggantinya dengan AC yang lebih hemat energi. Uang anda yang dibelanjakan untuk AC baru tersebut akan kembali dalam beberapa tahun dari penghematan listrik yang didapat.
    5. Set temperatur thermostat ke posisi auto, sehingga temperatur AC akan menyesuaikan dengan keadaan ruangan. Set temperatur ke 25 derajat, dan set temperatur ke 29 derajat atau matikan pada saat anda tidak berada diruangan
    6. Pastikan condensor/outdoor AC anda terletak di tempat teduh dan berada di ruangan terbuka untuk membuang udara panas dari outdoor. Jangan kerumuni outdoor anda dengan barang-barang atau semak-semak.
    7. Tanamlah pohon-pohonan peneduh di sekitar rumah anda untuk mengurangi panas sinar matahari. Hal tersebut dapat mengurangi biaya pendinginan hingga 30%
    8. Tutup tirai/gorden pada sisi rumah anda yang terkena sinar matahari langsung
    9. Pasang awning pada jendela yang kena sinar matahari langsung
    10. Menutup lubang-lubang udara di rumah anda akan mengurangi biaya pemakaian AC
    11. Pasang kipas angin dan jalankan pada saat udara panas. Jika dengan kipas hanya mengurangi kenyamanan sedikit, gunakan kipas angin tanpa AC. Tapi jika udara cukup panas dan membutuhkan AC, menggunakan kipas pada saat yang bersamaan akan memungkinkan anda untuk seting temperatur sebesar 5 derajat, yang akan mengurangi biaya listrik AC anda. Hanya gunakan kipas apabila anda berada didalam ruangan, karena menjalankan kipas tidak benar-benar menurunkan temperatur. Udara yang bergerak oleh kipas akan meningkatkan jumlah penguapan dari kulit anda dan membantu mendinginkan anda.
    12. Semakin gelap warna rumah anda, semakin banyak panas yang akan diserap, jadi jika anda membangun, membeli, atau mau mengecat ulang rumah, pilihlah warna yang lebih terang untuk exterior rumah anda
    13. Pertimbangkan untuk menggunakan jendela reflektif untuk mengurangi jumlah panas yang diserap
    14. Setiap panas yang dihasilkan didalam rumah anda akan dihilangkan dengan sistem pendinginan AC anda, jadi hindari hal-hal yang dapat menghasilkan panas didalam rumah anda apabila memungkinkan
    15. Pastikan udara dingin yang keluar dari AC anda tidak terhalang oleh furnitur atau tirai
    16. Matikan lampu apabila tidak diperlukan, karena cahaya lampu menghasilkan panas, yang akan membuat AC sistem anda bekerja lebih keras.
    17. Komputer dan perlengkapan elektronik anda juga menghasilkan panas. Matikan apabila tidak digunakan.

Posting Tips Hemat Biaya Listrik AC Anda ditampilkan lebih awal di Service AC Dumai | Perbaikan & Pasang AC.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 40

Trending Articles